Rahasia Wanita Indonesia - Siapa bilang pebisnis-pebisnis Indonesia sukses yang memanfaatkan internet hanyalah kaum pria yang selama ini kerapkali menghebohkan jagat internet di Indonesia. Apakah Anda mengenali beberapa photo di bawah ini?
Anne Ahira - Founder Asian Brain |
Ya, beberapa nama wanita Indonesia pun kerap kali menjadi topik perbincangan. Katakan saja mbak Anne Ahira yang booming dengan Asian Brain-nya, mbak Dini Shanti beserta Mbak Mutia Yuniardo dengan DBC Network-nya.
Nadia Yuniardo & Dini Shanti - Founder DBC Network |
Eits, jangan bilang Anda tidak mengenal 3 sosok Ibu ini ya, nanti kata Mas Tukul dibilang "NDESO!" hehe.. Nama mereka sudah beredar di Internet sejak tahun 2000-an. Mereka memulai bisnis dengan memanfaatkan internet sebagai media marketing. Sukses? Tentu saja.
Apakah rahasia mereka bisa sukses menjalankan bisnis dengan mengandalkan kekutan internet tersebut? Tidak! Tidak ada rahasia sukses dalam hal apa pun, karena sudah begitu banyak sekali teori yang beredar tentang kesuksesan menjalankan bisnis, termasuk bisnis internet. Hanya saja, kadang kala para pemula (termasuk saya), enggan menggunakan teori dasar yang sudah beredar itu, padahal itu adalah key, power, dan driver kita loh untuk sukses.
Sering kali banyak orang melupakan teori dasar yang padahal itu adalah modal awalnya, setelah mengetahui teori dasar jelas dong kita bisa tahu langkah apa yang cocok untuk ditempuh sesuai dengan keadaan dan kemampuan kita.
Jadi, rahasianya memang tidak ada. Tapi perhatikan alur ini, ini adalah key untuk Anda sukses di bisnis online, terserah percaya atau tidak, tapi metode ini telah dibuktikan oleh Mastah Lulu Kemaludin.
TEORI DASAR --> Tentukan jenis "Make Money Online" yg akan digeluti --> Tentukan langkah awalnya --> Berinovasi --> Cari Partner
Ya, hanya itu saja. Tentu tidak mudah dan tidak juga sulit. Maka dari itu ketahui terlebih dahulu teori dasarnya, setelah itu terserah Anda! Misal Anda ingin mengonlinekan bisnis konveksi, silahkan tentukan ceruk pasar mana yang akan Anda masuki, bangun websitenya dan bidik kata kunci sesuai ceruk yang akan Anda masuki, tentukan jenis marketing yang akan Anda gunakan semisal email marketing dengan list building terlebih dahulu di awal, kemudian apa Inovasi pada bisnis Anda sehingga jasa / produk Anda memiliki nilai tambah yang memang berbeda dengan kompetitor / pesaing Anda, .dan terakhir mencari partner yang sama-sama bergerak pada ceruk pasar yang sama dengan Anda.
Itu saja. Tidak repot, bukan? Kalau Anda masih mengatakan repot, saya yakin Anda tidak membuat catatan rencana bisnis, tidak memetakannya, dan tidak menyiapkan modal yang cukup. Hayo, ngaku! :)
Sementara itu saja dulu postingan kali ini, semoga bermanfaat untuk Anda. Apabila ingin menambahkan silahkan tulis saja pada kotak komentar di bawah ini.
Be Your Super Self and See U At The TOP!
Puspitasari
Project Manager
Kemaludin E-Publishing House
Jasa.LuluKemaludin.com
Puspitasari
Project Manager
Kemaludin E-Publishing House
Jasa.LuluKemaludin.com
wuih jadi terinspirasi saya juga ingin mewujudkan punya perusahaan penerbitan buku sendiri, dan dipasarkan ke toko buku juga. Sekarang buku saya yang diterbitkan Buku Kumpulan Kupas Tuntas Fenomena Remaja
BalasHapus